Minggu, 29 Mei 2011

TATAR GALUH DENGAN SEJARAHNYA YANG TANGGUH !

Rasanya tidak berlebihan kalau bicara kabupaten ciamis tentu akan menengok ke belakang dengan mengenang kebesaran sejarah Kerajaan Galuh. Galuh yang berarti permata yang digambarkan dalam Lagu Ciamis sebagai Permata Pasundan, atau juga bermakna  "galeuh" dari basa sunda yang berarti inti dari kayu. yang memiliki makna bukan hanya sebagai inti kayu tapi juga dimaknai sebagai ciri matangnya pohon. bahkan kayu yang tidak ada "galeuh"nya dianggap kayu yang gak bernilai jual tinggi.
Terlepas dari makna diatas, maka Kabupaten Ciamis yang bila dilihat dari letak geografisnya merupakan miniatur Indonesia. Ada fenomena menarik yang identik antara Indonesia dan Ciamis yakni orang berseloroh kalau orang asing ditanya Indonesia sering mengatakan tidak tahu tapi bila ditanya Bali dia akan bilang sebelah mananya Bali ? begitu juga Ciamis, orang akan tidak tahu Ciamis karena kalah populer sama Tasikmalaya, Bandung atau Banjar, tapi ketika ditanya Pangandaran dia akan bertanya Ciamis sebelah mananya Pangandaran ?.
Fenomena ini tentu juga kewilayahannya yang luas dan karakter wilayahnya yang ada hutan gunung, sawah ladang, sungai dan lautan.Maka tidak lah berlebihan bila Kabupaten Ciamis ber metamorfosis menjadi beberapa daerah otonom baru; yang sudah jadi dan dinilai berhasil oleh Kemendagri adalah Kota Banjar yang asalnya adalah Kota Administratif dibawah Kabupaten Ciamis. Keberhasilan Kota Banjar, akan diikuti oleh daerah Ciamis selatan dengan sedang mengupayakan lahirnya Daerah Otonom Baru yang mencakup 10 Kecamatan.Bila daerah otonom baru di Ciamis selatan menjadi kenyataan, maka wilayah Kabupaten Ciamis akan tersisa 26 Kecamatan.
Harapan, lahirnya daerah otonom baru akan semakin mendekatkan pelayan terhadap masyarakat yang akan berujung pada peningkatan kesejahteraan masyarakat. Amiiin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar